Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Pengalaman Diterima Google Adsense Setelah 6 kali ditolak

Banyak blogger pemula yang merasakan sulitnya diterima google adsense sebagai pengiklan. Tak terkecuali saya sendiri yang baru mulai terjun ke dunia blogging sejak awal tahun 2017 lalu. Total 6 kali saya ditolak oleh google sebelum akhirnya diterima pada percobaan ke 7.

Awal mula saya membuat blog ini adalah untuk mengekspresikan diri melalui tulisan dan berbagi info kepada calon-calon junior. Karena itu, isi dari blog ini berfokus kepada dunia mahasiswa Arsitektur dengan sedikit topik diluar itu.

Sebenarnya saya hanya iseng mendaftar gogle adsense karena tergiur dengan pendapatan yang diperoleh jika kita telah memiliki akun adsense. Alhasil saya mencoba peruntungan dengan mendaftar adsense saat blog saya baru memiliki 7 postingan dengan umur 10 bulan. Nekat memang dan wajar saja saat itu permohonan saya ditolak.


Setelah penolakan pertama yang rasanya lumayan menyakitkan, saya mulai membenahi blog ini dengan mengganti template dan menghapus beberapa postingan yang isinya berantakan. Setelah yakin, saya kembali mendaftar dengan isi blog yang baru mencapai 9 postingan. Setelah 1 hari menunggu, penolakan itu kembali mampir ke kotak masuk email saya dengan isi yang sama seperti penolakan pertama.

Kejadian ini terus berulang sampai 6 kali. Penolakan keenam inilah yang membuat saya mulai putus asa dan memutuskan berhenti sejenak. Barulah setelah 2  bulan kemudian saya kembali medaftar dan setelah menunggu 3 hari, akhirnya email persetujuan itu datang juga. Yang sudah diterima oleh adsense pasti tahu bagaiman rasanya. Bahagia dan bangga pokoknya.



Berikut adalah isi blog saya saat diterima oleh adsense yang bisa kamu jadikan bahan perbandingan :
  1. Jumlah postingan dalam blog ini baru 13 tulisan. Saya memang jarang update dikarenakan kesibukan kuliah dan ide yang kurang dalam menulis.
  2. Saya menggunakan template smooth grid yang merupakkan template gratis yang saya download di internet.
  3. Setiap postingan yang saya buat adalah murni tulisan sendiri tanpa ada copy paste begitupula dengan gambar ilustrasi. Sebagian besar merupakan foto pribadi dengan sedikit gambar yang saya download di situs gambar gratis.
  4. Di setiap postingan saya menyertakan link untuk menuju postingan lain dalam blog yang terkait dengan isi artikel.
  5. Terdapat  halaman privacy dan policy.
  6. Setiap postingan saya beri label
  7. Widget yang ada terdiri dari popular post, label, halaman, contact me, dan profil penulis.
Itulah gambaran isi blog saya saat diterima oleh Google Adsense. Semoga bisa dijadikan rujukan sebelum mulai mengajukan permohonan.Bisa diterima oleh google adsense adalah cita cita semua blogger. Tapi perjuangan sebenarnya baru dimulai saat kita telah diterima oleh adsense. Tetap semangat dan teruslah menulis
La Sidin
La Sidin Mahasiswa arsitektur pecinta seni, blogger pemula, Badminton Addict, Local guide level 5, dan Pecinta musik klasik serta pop,

21 comments for "Pengalaman Diterima Google Adsense Setelah 6 kali ditolak"

  1. Itulah perjuangan gan,hehe.. Butuh spirit yang kuat, kalo kita lembek bakalan down, tapi semua usaha akan terasa terbayarkan ketika melihat ada kabar gembira dari adsen, hehe..

    Makasih artikelnya gan.. Salam tekno

    ReplyDelete
  2. pengalaman membuat qt smakin mantap...

    ReplyDelete
  3. pengalaman membuat qt smakin mantap...

    ReplyDelete
  4. Bahan pertimbaNgan yang bagus untuk di pelajari.

    ReplyDelete
  5. Hallo..Gan. Salut atas usahanya. Banyak Blogger pemula down karena ditolak terus oleh adsense tdk terkecuali saya. bdw Agan stay dikendari ya..?? Salam Blogger dari Kendari.

    ReplyDelete
  6. Halo.. salam kenal juga.

    Benar, saya stay di Kendari. Masih kuliah soalnya. Saran saya, jangan pernah menyerah gan. Coba terus sampai bisa ☺️. Kalau ditolak, daftar lagi.

    ReplyDelete
    Replies
    1. Bisa minta contact nya gan, sapa tau bisa kopdar nanti. Kumpul2 sesama blogger kendari.

      Twetter saya @ilinkto
      Facebook : Ilink Dot Kom
      IG : ilink.kom

      Delete
  7. Ok.

    Facebook : La Sidin
    IG : @sidinla

    ReplyDelete
  8. Kalau mengganti tema blog bisa melalui Menu Tema, trus klik tombol Backup/pulihkan di pojok kanan atas, lalu upload file temanya. Untuk tema yang saya gunakan sendiri adalah Viomagz. Saya beli langsung sama mas Sugeng di Sugeng. Id

    ReplyDelete
  9. Wah hebat mas semangat terus dan pantang menyerah

    ReplyDelete
  10. Bang beri tips dong biar traffik blog cepat naik 🙂

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jujur saya nggak punya tips khusus. Sampai saat inipun traffic saya masih begitu begitu saja. Yang bisa saya bagi hanya pastikan rutin mengupdate artikel lama. Makin panjang dan lengkap artikelnya makin bagus.

      Delete