Akhirnya Judul Proposal Diterima (Mall Bioklimatik)
Assalamu'alaikum.
First of all, I'm so happy right now. Setelah 2 kali ditolak saat mengajukan judul, kali ini judul yang saya ajukan diterima dan langsung dikasih surat pembimbing.
Judul yang saya angkat sebenarnya sederhana, yaitu Pusat Perbelanjaan dengan Pendekatan Arsitektur Bioklimatik di Kota Raha. Anyway kota Raha adalah kota kelahiran saya :)
Berbicara tentang bioklimatik, sepertinya saya sangat berjodoh dengan segala sesuatu yang berhubungan dengan alam wkwkw (saya dulu sering menjuarai olimpiade biologi tingkat provinsi).
Bioklimatik sendiri adalah sebuah pendekatan arsitektur yang menekankan pada kemampuan sebuah bangunan untuk dapat menyesuaikan diri dengan lingkungan sekitarnya terutama iklim. Hasilnya adalah sebuah bangunan yang bisa memberi kenyamanan optimal pada penggunannya dengan penggunaan energi yang rendah.
Contoh bangunan yang menerapkan pendekatan bioklimatik adalah 2 bangunan di bawah ini.
Gambar di atas adalah solaris Tower Singapore dan Menara Mesiniaga Malaysia. Seger, ya. Banyak pohon pohonnya and I love it. Saya pengen banget bikin bangunan yang diisi pohon sebanyak mungkin, lol.
Oh iya, sekedar update hari ini saya baru saja melakukan asistensi pertama dengan kedua dosen pembimbing. Hasilnya? Lumayan banyak yang perlu ditambahkan dari proposal yang telah saya susun. But it's okay. Tandanya proposal tadi bisa jauh lebih sempurna lagi.
Rencananya dalam dua hari kedepan saya akan menghadap lagi untuk asistensi kedua. Wish me luck!
Terimakasih sudah membaca postingan curhat ini dan mengikuti perjalanan perkuliahan saya di Arsitektur UHO. Sampai jumpa di postingan saya berikutnya. Bye!
Post a Comment for "Akhirnya Judul Proposal Diterima (Mall Bioklimatik)"