Panduan Lengkap Membuat Akun Wattpad dan Pengaturan Lainnya (update 2021)
Kamu hoby membaca novel tapi nggak punya uang lebih untuk membeli novel di toko buku? Atau sobat ingin belajar membuat novel tapi bingung mau menulisnya dimana? Jika demikian, maka wattpad adalah jawabannya.
Wattpad adalah aplikasi membaca dan menulis novel yang bisa didownload secara gratis di playstore.
Dengan aplikasi ini, sobat bisa membaca karya karya para penulis di wattpad yang jumlahnya sangat banyak, entah itu dalam bahasa indonesia atau bahasa inggris jika sobat memang jago berbahasa inggris.
Selain membaca, sobat dapat membuat cerita sendiri dan membagikannya ke orang orang agar bisa dibaca. Siapa tahu sobat bisa sukses menjadi novelis suatu hari nanti.
Sudah tak terhitung lagi banyaknya jumlah novel wattpad yang akhirnya dibukukan karena memiliki cerita yang menarik dan telah dibaca jutaan kali. Sobat juga bisa, asalkan tulisan sobat menarik dan banyak yang suka.
novel wattpad yang dibukukan |
Saya pribadi mengenal wattpad sejak 2016 dan masih sering menggunakannya hingga sekarang, meskipun hanya sebagai pembaca dan bukan penulis.
Di postingan ini saya akan membuat tutorial lengkap bagaimana cara menggunakan aplikasi ini, mulai dari cara mendaftar wattpad, sampai pada memilih cerita yang menarik. Untuk tutorial membuat cerita sendiri, saya akan membuatnya di postingan lain.
Cara membuat akun wattpad
- Download wattpad di Playstore atau klik di sini
- Buka aplikasinya dan klik “Bergabunglah secara gratis"
- Ada 3 cara untuk mendaftar. Pertama melalui akun google, facebook, dan menggunakan alamat email atau surel. Di bawah ini adalah penjelasan cara membuat akun dengan ketiga metode tersebut.
1. Mendaftar Dengan akun Facebook
- Pilih Facebook
- Masukan Nomor ponsel/email dan sandi facebook sobat lalu kluk masuk
- Klik lanjutkan sebagai (nama fb kamu)
- Masukan email sobat lalu klik Berikutnya di pojok kanan atas atau di keyboard ⟶ seperti gambar di bawah,
- Akun wattpad sobat sudah jadi. Untuk langkah selanjutnya silahkan kamu ikuti petunjuk yang ada di layar, atau baca di bagian Lanjutan Setelah Membuat Akun yang ada di bawah.
2. Mendaftar dengan Akun Google
- Pilih Google.
- Jika kamu punya beberapa akun google / email, silahkan pilih salah satu
- Di sini ada beberapa penyampaian, kamu scroll ke bawah dan pilih Izinkan
- Akun wattpad telah jadi. Untuk selanjutnya, silahkan ikuti cara di bagian Lanjutan Setelah Membuat Akun di bawah.
3. Mendaftar Ke Akun Wattpad dengan Email
- Isikan alamat email/surel. Pastikan email tersebut belum pernah dipake untuk mendaftar wattpad. Jika tanda centang biru ✔️ muncul, artinya email itu bisa kamu pake. (contoh di bawah)
- Isi nama pengguna. Nama ini akan jadi nama anda di wattpad nanti. Masukkan nama pengguna minimal 6 huruf dan terdiri dari satu kata.
Pastikan nama tersebut belum dipake orang lain. Jadi buatlah seunik mungkin sampai muncul centang biru ✔️ seperti di atas. (jika ada tanda seru merah ❗, artinya nama tersebut sudah dipake orang lain dan kamu harus mencari nama lain sampai centangnya muncul.
- Isikan kata sandi (usahakan panjang dan sulit)
- Masukkan tanggal lahir kamu.
- Setelah semua kolom terisi, Klik Daftar. Selanjutnya ikuti petunjuk di bawah.
Lanjutan Setelah Membuat Akun (baik mendaftar dengan facebook, google, maupun email)
Langkah Penting : Verifikasi Email
Cara Membuat Dua Akun atau Lebih di Wattpad
Hingga sampai hari ini, membuat akun gmail sangatlah mudah. Kita tidak diharuskan lagi memferivikasi email dengan nomor telepon. Cukup daftar, dan jadi deh. ( Baca : Cara Membuat Akun Gmail tanpa Verifikasi Nomor Hp).
Langkah Langkah Membuat Akun Wattpad Baru
- Klik ikon profil yang ada di pojok kanan atas lalu klik ikon setting ⛭
-
Scroll ke bawah dan klik Keluar. Sekarang kamu bisa kembali membuat akun baru dan akun yang pertama tadi dalam posisi logout.
Untuk berganti ganti antara akun pertama dan kedua, kamu tinggal keluar dan login ke akun lainnya dengang mengklik tombol Masuk seperti di bawah, lalu masukkan email dan sandi akun yang ingin kamu masuki.
Itulah beberapa cara membuat akun wattpad serta membuat akun kedua di wattpad. Jika kamu ingin mengetahui lebih lanjut tentang penggunaan aplikasi wattpad, silahkan lanjutkan ke tulisan yang ada di bawah.
Beberapa Pengaturan di Wattpad
Cara Menambahkan Cerita ke Perpustakaan
Perpustakaan adalah tempat sobat menyimpan cerita cerita untuk bisa dibaca secara offline di kemudian hari tanpa perlu menggunakan paket data.Di perpustakaan sendiri terbagi lagi menjadi dua bagian. Yaitu perpustakaan biasa dan perpustakaan offline. Perpustaakaan biasa letaknya ada di bawah dan hanya bisa dibaca saat mengaktifkan paket data.
# Cara Menambahkan Cerita ke Perpustakaan Biasa
Oke sekarang kita akan belajar menambahkan cerita ke perpustakaan biasa
- Buka cerita yang membuatmu tertarik. Kamu bisa membaca deskripsi singkatnya di bagian bawah. Jika tertarik, kamu bisa mengklik tombol Baca.
- Jika kamu suka dengan ceritanya, kamu bisa mengklik layar, lalu klik ikon menu ☰ di pojok kanan atas ini.
- Pilih Tambahkan Ke Perpustakaan.
- Selesai, cerita tadi bisa kamu cek di bagian perpustakaan
#Menambahkan Cerita ke Daftar Bacaan Offline.
Hampir sama dengan menambahkan cerita ke perpustakaan biasa, bedanya adalah kamu harus mengklik ikon Download seperti di bawah sampai ikonnya berubah menjadi ceklist ✔️
Menghapus Daftar Bacaan Offline
Seperti yang saya jelaskan di awal, bahwa perpustakaan offline terbatas hanya sampai 25 cerita. Jika kamu mau menabahkan cerita baru ke daftar offline ini, kamu harus menghapus salah satu atau beberapa cerita yang ada untuk memberi ruang bagi cerita baru. Nantinya cerita yang terhapus ini akan pindah ke bawah ke perpustakaan biasa.
#1 Sentuh lama cerita yang akan dihapus.
#2 Pilih Hapus dari Daftar Offline
Dengan begini ruang untuk cerita baru di daftar offlinemu telah ada kembali.
Cara Membuat Daftar Bacaan di Wattpad
Daftar bacaan adalah list berisi daftar cerita faforit sobat yang bisa dilihat oleh orang lain yang sedang membuka profil kita. Daftar bacaan ini seperti daftar rekomendasi cerita yang ingin kamu perlihatkan kepada pengikut ataupun orang yang mengunjungi profilmu.- Buka profil kamu dengan mengklik ikon profil di tab halaman utama bagian atas
- Scroll ke bawah sampai kamu menemukan bagian Daftar bacaan, tekan ikon titik tiga ፧ dan pilih Buat Daftar Bacaan.
- Tuliskan nama daftar bacaanmu. Misalnya di sini saya tulis Rekomendasi. Kemudian klik Buat.
- Pilih cerita yang ingin kamu tambahkan (cerita yang muncul adalah cerita yang ada di perpustakaanmu) lalu klik ikon centang ✔️
- Selesai, daftar bacaanmu sudah jadi.
Untuk Tutorial lainnya yang lebih banyak lagi tentang cara menggunakan wattpad bisa kamu baca di postingan ini : Beberapa Pengaturan wattpad
Kesimpulan
Membuat akun wattpad sejatinya sangat mudah dan cepat. Yang sulit adalah bagaimana menemukan cerita yang menarik. yaitu cerita yang tidak hanya memberikan hiburan tetapi juga pengetahuan baru yang bermanfaat.
Selektiflah dalam memilih cerita di wattpad karena banyak sekali cerita abal abal dan tidak layak dibaca bertebaran disana. Selalu perhatikan juga tagar ketika memilih cerita yang hendak dibaca.
Baiklah, mungkin itu saja yang bisa saya sampaikan di postingan ini. Have a nice day and happy reading.
Post a Comment for "Panduan Lengkap Membuat Akun Wattpad dan Pengaturan Lainnya (update 2021)"